BerandaPolitikPasangan Effendi Edo-Siti Farida Rosmawati Dapatkan Dukungan Baru dari PPP di Pilwalkot...

Pasangan Effendi Edo-Siti Farida Rosmawati Dapatkan Dukungan Baru dari PPP di Pilwalkot Cirebon 2024

INAPOS, KOTA CIREBON.- Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cirebon, Effendi Edo dan Siti Farida Rosmawati, menerima dukungan strategis dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dalam Pilwalkot Cirebon 2024.

Keputusan ini diresmikan pada Selasa (27/8/2024) saat rapat gabungan yang berlangsung di Sekretariat Pemenangan Effendi Edo-Siti Farida Rosmawati.

Ketua DPC PPP Kota Cirebon, dr. Dody Aryanto, mengungkapkan bahwa bergabungnya PPP dalam koalisi ini merupakan langkah penting untuk memperkuat posisi politik di Kota Cirebon.

“Menindaklanjuti beberapa dinamika politik Kota Cirebon, PPP bersama para kyai memutuskan untuk bergabung dengan koalisi Cirebon Setara, mengusung Bapak Effendi Edo dan Ibu Siti Farida. Pertarungan ini bukan hanya soal keseriusan, tapi juga kegembiraan dan kemenangan,” ujar dr. Dody.

Dr. Dody juga menambahkan bahwa koalisi ini tidak akan berjalan sendiri, dan menyatakan keyakinannya bahwa Partai Demokrat akan segera menyusul untuk bergabung.

“Insha Allah, rekan seperjuangan kami dari Partai Demokrat akan bergabung. Kami optimis dengan langkah bersama ini, Cirebon akan menjadi kota yang lebih baik. Apa yang sudah baik akan kita teruskan, dan yang belum baik akan kita perbaiki,” tambahnya.

Ketua DPD Partai Golkar Kota Cirebon, Andri Sulistyo, turut menyambut baik dukungan dari PPP dan menyatakan bahwa koalisi besar ini berharap dapat membawa perubahan positif bagi Kota Cirebon.

“Dengan semangat kebersamaan dan kekuatan politik yang solid, kami bertekad untuk memberikan yang terbaik bagi kota ini,” pungkas Andri.

Dukungan dari PPP ini menambah kekuatan bagi pasangan Effendi Edo dan Siti Farida Rosmawati, yang semakin optimis dalam menghadapi Pilwalkot Cirebon 2024.

Koalisi ini diharapkan dapat memberikan solusi bagi berbagai permasalahan yang dihadapi kota serta membawa Cirebon ke arah yang lebih baik di masa mendatang. (Kris)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments