Jumat, Maret 29, 2024
BerandaOlahragaKontingen TNI AU Raih Hasil Positif di Cabor Tenis Lapangan

Kontingen TNI AU Raih Hasil Positif di Cabor Tenis Lapangan

INAPOS, JAKARTA- Perjuangan Kontingen TNI Angkatan Udara pada pertandingan olahraga piala Panglima TNI 2018 terus menunjukkan tren positif.  Memasuki hari keempat, Jumat (21/09/2018), pada cabang olahraga (Cabor) Tenis Lapangan, tim TNI AU mulai menunjukan dominasinya.  Pada kategori putri, prestasi putra dan Perwira Menengah (Pamen), tim tenis lapangan TNI AU mampu mengalahkan lawan-lawanya.

Tim putri  berhasil menundukkan tim tenis lapangan putri Kemhan (Kementrian Pertahanan) dengan skor meyakinkan (5-0) tanpa balas.  Demikian juga  tim prestasi putra, meskipun sempat tertinggal di partai ganda pertama, tetapi pada akhirnya mampu mengatasi tim putra TNI AL dengan skor akhir 4 – 1.
Hasil kemenangan juga diraih tim tenis lapangan Pamen TNI AU yang berhasil menundukkan perlawanan tim tenis lapangan Pamen Kemhan dengan kemenangan 41.
Sementara itu, pada cabang olahraga karate, karateka TNI AU atas nama Serda Rizki Kurniawati berhasil menyumbangkan medali perunggu pada nomor komite 68 kg. Perunggu ini merupakan medali pertama yang disumbangkan cabor karate untuk kontingen TNI AU.
Pada hari Sabtu  (22/9/2018) atlet-atlet TNI AU pada semua Cabor  masih akan berjuang menghadapi lawan-lawanya.(pen)
RELATED ARTICLES
- Advertisment -  

Most Popular

Recent Comments